Rizki Tak Salah Alamat

Saat kami berbelanja, kadangkala mencari barang-barang yang akan kami beli hingga lapak ujung di pasar dan menemukannya di sana.
Ketika berbalik kembali melewati lapak-lapak yang tadi sudah kami lewati, ternyata kami baru menyadari bahwa mereka juga menjual barang yang kami cari.
Atau dalam perjalanan, kami terlupa suatu barang yang rencananya akan kami beli dan baru ingat pada suatu waktu dan tempat tertentu.
Jadi, kadangkala kami membeli di suatu tempat yang tak kami perkirakan atau kami rencanakan.
Mungkin, seperti itulah salah satu bukti bahwa rezeki tak akan salah alamat.
Ada 'kekuatan' yang menggerakkan rezeki kemana dan kepada siapa rezeki itu diterima.
“Apa saja yang Allah anugerahkan kepada manusia berupa rahmat, maka tidak ada seorang pun yang dapat menahannya; dan apa saja yang ditahan oleh Allah maka tidak seorangpun yang sanggup melepaskannya sesudah itu. dan Dialah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.”
(QS. Fathir: 2).
“Sesungguhnya Tuhanmu melapangkan rezki kepada siapa yang Dia kehendaki dan menyempitkannya; Sesungguhnya Dia Maha mengetahui lagi Maha melihat akan hamba-hamba-Nya.”
(QS. Al Isro’: 30)
“Allah Maha lembut terhadap hamba-hamba-Nya; Dia memberi rezki kepada yang di kehendaki-Nya dan Dialah yang Maha kuat lagi Maha Perkasa.”
(QS. Asy Syura: 19)

Komentar

Postingan Populer